HAID

Kini, konsultasi obat bisa dilakukan di rumah. Sebagai Sobat Sehat masyarakat Indonesia, Apotek K-24 menyediakan layanan Halo Apoteker yang memungkinkan pasien untuk melakukan konsultasi obat dari rumah. Berbagai pertanyaan dan konsultasi mengenai obat serta masalah kesehatan bisa disampaikan melalui Halo Apoteker. Semua pertanyaan akan dijawab oleh apoteker-apoteker handal dan profesional dari Apotek K-24. Temukan juga jawaban yang Anda inginkan di berbagai kategori keluhan yang tersedia. Segera sampaikan pertanyaan Anda, dan apoteker kami akan menjawab.

Belum haid , seharusnya 28 hari dari hitungan tanggal 14 February dan sampai 12 maret namun hingga tanggal 19 maret belum kunjung haid namun tanggal 17 maret saya mengalami gejala keram perut sampai saat ini dan saya melakukan test di tanggal 19 saya menggunakan testpack hasilnya negative karena hitungannya tanggal 19 saya sudah telat haid lebih baik saya melakukan test lagi tanggal 20 atau tanggal berapa?. Dan apa bila saya mengonsumsi borobudur em 12 untuk melancarkan haid apakah boleh?

Jawaban tentang "Haid"

Salam sehat Sdr/i Akira,


Terima kasih atas pertanyaan yang Anda ajukan kepada Halo Apoteker.

Sebagai informasi, rubik ini diasuh oleh Apoteker Apotek K-24. Jawaban yang disampaikan hanya bersifat informatif dan tidak dapat menggantikan diagnosa dokter.


Haid atau menstruasi adalah proses luruhnya dinding rahim yang kemudian disertai keluarnya darah dari vagina. Siklus menstruasi wanita bisa berbeda-beda, bisa panjang atau pendek.


Haid yang belum kunjung datang saat tanggal-tanggal yang seharusnya disebabkan perubahan hormon yang bisa diakibatkan beberapa hal seperti kondisi vitalitas tubuh, stress, diet, dan juga beberapa faktor yang lain.


Minum vitamin supaya tubuh tetap prima dan kesehatan terjaga seperti Zegaze , Enervon Active atau Megazing, bisa dilakukan supaya haid teratur kembali selain dengan cara mengelola stress, istirahat cukup, olah raga tidak berlebihan, konsumsi makanan bergizi dan jaga berat badan ideal.


Tidak perlu menggunakan obat, coba untuk mengubah pola hidup. EM Capsul adalah jamu yang bisa membantu melancarkan haid bila sudah haid.


Namun bila haid belum juga keluar, konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.


Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat. 

Salam, 

apt. AJ   

KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR