Musim hujan memang harus diwaspadai karena banyak penyakit yang dapat menyerang. Bila Anda kehujanan, tak diragukan lagi, mandi air hangat setelahnya tentu akan terasa nyaman. Badan menjadi hangat dan tidak kedinginan lagi. Begitu juga ketika akan mandi di pagi hari. Air hangat lebih dipilih karena dianggap bisa menyegarkan. Meskipun demikian, ternyata mandi air hangat tidak selalu bagus lho. Mantan anggota Navy SEAL dari United States, Clint Emerson, mengungkapkan bahwa manid dengan air dingin lebih dianjurkan.
Menurut Emerson, mandi air dingin akan lebih membantu Anda untuk terbangun dan tetap terjaga dibandingkan dengan air hangat. Selain itu, badan akan terasa lebih segar bila Anda mandi dengan air dingin. Tak hanya disitu, ada banyak manfaat lain yang bisa Anda dapat dengan mandi air dingin.
Saat Anda merasa badan sakit dan pegal, harus diketahui bahwa air dingin dapat membantu mempercepat proses pemulihan. Menurut Emerson, air dingin dapat membantu menyempitkan pembuluh darah seluruh tubuh serta menghilangkan semua asam laktat. Dengan demikian, tubuh Anda terasa segar sehingga Anda bisa beraktivitas kembali.
Selain bisa mempercepat pemulihan, Anda juga harus tahu bahwa mandi dengan air dingin bisa menjadi terapi bila persendian Anda mengalami pembengkakan. Begitu juga bila pembengkakan terjadi karena cedera. Daerah yang luka atau bengkak bisa terasa lebih nyaman setelah mandi air dingin.
Sumber: Kompas.com