Kantor adalah tempat bekerja yang memungkinkan Anda untuk berinteraksi dengan banyak orang serta terlibat dalam banyak jenis pekerjaan. Berbagai beban pekerjaan atau masalah lain yang lebih personal biasanya akan menjadikan seseorang merasa stress ketika melakukan hal yang berhubungan dengan pekerjaan. Sebenarnya wajar bagi seseorang untuk merasakan stress akibat pekerjaan. Namun, bukan berarti Anda tidak bisa mengatasinya. Seorang ahli kesehatan dari University of Lancaster, Professor Cary Cooper, menyatakan bahwa di dalam hidup, akan selalu ada solusi unutk setiap masalah. Masalah yang dibiarkan saja tidak akan selesai dan justru akan semakin rumit. Oleh karena itu, agar terhindar dari stress karena pekerjaan, ada beberapa hal yang bisa Anda terapkan.
Berolahraga
Mungkin olahraga tidak akan membantu Anda mengurangi stress namun setidaknya olahraga dapat mengurangi intensitas emosional yang Anda rasakan. Mungkin Anda memerlukan sesuatu untuk melampiaskan emosi yang Anda tahan dan olahraga adalah kuncinya. Jika Anda dapat membersihkan pikiran dari segala bentuk emosi, akan lebih mudah bagi Anda untuk mengurangi stress dan menyelesaikan berbagai masalah dengan pikiran yang jernih.
Hindari Kebiasaan Buruk
Saat merasa stres karena pekerjaan, jangan melampiaskan emosi ke kebiasaan buruk seperti merokok atau minum-minuman beralkohol. Mungkin Anda juga mengira kopi dapat membantu menjernihkan pikiran Anda namun sesungguhnya tidak demikian. Kopi mengandung kafein yang apabila dikonsumsi secara berlebihan akan berakibat buruk bagi tubuh Anda. Ingatlah bahwa kebiasaan-kebiasaan tersebut tidak akan menyelesaikan masalah Anda.
Manjakan Diri Sendiri
Banyaknya tekanan yang datang dari pekerjaan Anda mungkin membuat pikiran Anda sumpek dan butuh refreshing. Ketika Anda sudah merasa tidak produktif lagi, sebaiknya sediakan satu atau dua hari penuh untuk diri Anda sendiri. Anda bisa jalan-jalan, berlibur, atau sekedar menikmati makanan favorit Anda. Ingatlah bahwa tubuh Anda memerlukan istirahat setelah bekerja keras. Lakukan juga hobi yang sudah lama Anda tinggalkan agar dapat membantu otak menjadi lebih rileks.
Bekerja dengan Cermat, Tidak Hanya Cepat
Bekerja dengan cepat memang penting namun bisa saja hasil yang didapat kurang memuaskan. Perlu diingat bahwa pekerjaan Anda harus dikerjakan dengan cermat. Cek ulang berbagai tugas yang memang seharusnya menjadi kewajiban Anda. Pilahlah tugas-tugas yang bisa membantu Anda untuk meraih tujuan yang besar. Dengan demikian, akan terlihat perbedaan yang berarti bila dibandingkan dengan tugas yang membuat Anda hanya berputar di satu titik saja.
Selalu Berpikir Positif
Ada berbagai hal yang bisa Anda temukan di sekitar Anda. Jika Anda selalu berpikir positif terhadap siapapun atau apapun yang datang kepada Anda. Bersyukurlah dengan apapun yang Anda miliki saat ini, entah pekerjaan Anda atau teman sekantor Anda. Cara ini dipercaya sebagai langkah efektif untuk membuang semua pikiran negatif di otak Anda.
Terimalah Hal yang Tidak Bisa Anda Ubah
Seringkali Anda mungkin terobsesi untuk melakukan sesuatu yang bisa mengubah segalanya. Ingatlah bahwa ada beberapa hal yang mungkin tidak dapat Anda ubah. Tenanglah dan ikuti saja arusnya. Anda tidak perlu memaksakan semuanya untuk berubah sesuai dengan keinginan Anda. Akan lebih baik bila Anda menerima dan mengambil benefitnya untuk diri Anda.
Perbaiki Waktu Tidur
Tidur akan sangat membantu Anda untuk mengatur mood selama sehari penuh. Kekurangan tidur akan membuat Anda uring-uringan dan cepat lelah saat bekerja. Usahakan untuk memperoleh setidaknya 6-8 jam waktu tidur pada malam hari. Tinggalkan semua urusan pekerjaan ataupun gadget saat waktu tidur tiba. Dengan demikian, kualitas tidur Anda akan terjaga sehingga Anda bisa terhindar dari stress.
Sumber: NHS.uk