Beberapa kelompok masyarakat Indonesia sudah mulai mendapatkan vaksin, beberapa lainnya masih menunggu gilirannya. Namun ada juga beberapa diantaranya yang masih ragu dengan vaksin Covid-19. Sobat Sehat termasuk golongan yang mana nih?
Belakangan ini, ramai diperbincangkan adanya kejadian orang yang positif Covid-19 setelah beberapa hari disuntik vaksin. Hal ini tentunya menimbulkan pertanyaan, kok bisa ya orang yang sudah divaksin tapi terpapar virus corona?
Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC), dibutuhkan waktu berminggu-minggu bagi tubuh untuk membangun antibodi setelah vaksinasi. Pakar kesehatan lainnya mengatakan, rata-rata setiap orang memerlukan waktu 10 hingga 14 hari untuk membentuk antibodi pelindung. Namun setiap orang bisa berbeda-beda ya Sobat Sehat.
Vaksin Covid-19 membutuhkan dua kali dosis penyuntikan. Suntikan pertama untuk memicu respon kekebalan awal. Sedangkan suntikan kedua untuk menguatkan respon imun yang terbentuk.
Kekebalan tubuh tidak bisa langsung terbentuk setelah penyuntikan pertama. Kekebalan baru akan terbentuk sepenuhnya dalam kurun waktu kurang lebih 28 hari setelah penyuntikan kedua.
Meski begitu, setiap orang masih memiliki risiko terpapar virus corona meskipun sudah melakukan vaksinasi. Namun, adanya vaksinasi ini akan membuat tubuh menjadi lebih kuat terhadap paparan virus corona. Sehingga apabila Anda sudah vaksin dan terpapar covid-19, sakitnya akan cenderung ringan dan tidak mengalami gejala berat.
Karenanya, setelah mendapatkan vaksinasi, Anda tetap harus selalu menerapkan protokol kesehatan ya Sobat Sehat! Seperti menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjauhi kerumunan, dan membatasi mobilitas.
Vaksinasi merupakan upaya tambahan untuk melindungi seseorang dari potensi penularan Covid-19. Namun kita tetap membutuhkan protokol kesehatan untuk memberikan perlindungan yang optimal. Jangan ragu untuk vaksin dan tetap patuhi protokol kesehatan 5M ya!
Source: dikutip dari berbagai sumber