HIDUP SEHAT DENGAN POLA MAKAN YANG BENAR

Makanan merupakan sumber energi dalam tubuh, oleh karena mengkonsumsi makanan dengan baik dan benar merupakan hal yang sangat penting. Banyak orang yang tidak tahu pola makan mereka saat ini dapat membahayakan hidup mereka. Berikut adalah beberapa tips untuk menjaga pola makan dengan benar.



1. Konsumsi Makanan Yang Kaya Nutrisi. Pilihan makanan sehari-hari Anda seharusnya mencakup karbohidrat dan produk padi-padian penuh lainnya, buah-buahan, sayuran, produk susu serta daging, ikan atau makanan yang mengandung protein lainnya.


2. Hindari junkfood atau makanan siap saji lainnya karena menggandung bahan-bahan yang berbahaya bagi tubuh. Junk food dibuat dengan tambahan gula, garam, lemak, dan bahan kimia lain dalam jumlah yang besar.


3.  Atur Berat Badan Seimbang. Kelebihan berat badan membuat tekanan darah Anda meningkat, menyebabkan sakit liver, stroke, diabetes, dan beberapa jenis kanker atau penyakit lainnya.


4.  Makan Secara Teratur. Melewatkan jam makan hanya akan membuat kontrol rasa lapar hilang, bahkan hasilnya malah jadi rasa lapar yang berlebihan. Saat Anda merasa lapar, itu juga berarti Anda melupakan soal nutrisi dalam makanan Anda.


5. Kurangi, Bukan Membatasi Porsi Makan. Kebanyakan orang menyantap Makanan untuk menyenangkan diri. Jika makanan favorit Anda jenis yang tinggi lemak, garam atau gula, kunci untuk menjadikannya layak. Periksa terlebih dahulu kandungan dalam diet makanan Anda dan ubahlah jika itu perlu.


6. Seimbangkan Pilihan Makanan Anda Setiap Saat. Tak semua makanan harus sempurna. Saat Anda menyantap makanan tinggi lemak, garam atau gula, pilih yang bahan-bahannya paling rendah. Jika Anda melewatkan kelompok makanan ini dalam sehari, perbaiki di hari berikutnya.


7. Perbanyak meminum air putih , minimal 8 gelas sehari. Air putih memiliki banyak khasiat seperti mempercepat proses pencernaan makanan yang di makan, vitamin di dalam tubuh, menetralisir racun dalam tubuh, mencegah sakit pinggang, menggantikan energi yang terbuang.