OBAT SAKIT PERUT KARENA MAKAN PEDAS, AMPUH DAN AMAN!

Makanan pedas mungkin menjadi salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia karena ada rasa nikmat saat mengonsumsinya. Namun, ada kalanya Sobat Sehat akan merasakan sakit perut ketika terlalu menikmati makanan pedas. Pada keadaan tersebut, Sobat Sehat perlu mengetahui bagaimana mengatasinya dan adakah obat sakit perut karena makan pedas yang aman dikonsumsi.

Bagi sebagian besar masyarakat Indonesia mungkin mengonsumsi makanan tanpa rasa pedas terasa kurang nikmat. Oleh karena itu, banyak makanan nusantara yang pasti menggunakan sambal sebagai pendampingnya. Walaupun terasa nikmat, kadang kala ada perut yang tidak kuat untuk menahannya hingga Sobat Sehat merasa sakit perut, mual, perut panas, dan lain sebagainya.

Penyebab Sakit Perut saat Makan Pedas

Sobat Sehat perlu tahu apa penyebab sakit perut sebelum mengatasi dan menggunakan obat sakit perut karena makan pedas. Umumnya, sensasi pedas yang datang dari cabai ini berasal dari senyawa capsaicin yang ada di dalamnya.

Saat senyawa tersebut bersentuhan dengan lapisan pelindung lambung, maka capsaicin juga akan menempel pada reseptor atau saraf nyeri. Setelahnya, saraf nyeri akan mengirimkan sinyal ke otak hingga muncul sensasi panas, perih, atau nyeri pada perut.

Tidak hanya itu saja, makanan pedas yang dikonsumsi dengan berlebihan juga bisa mengganggu sistem pencernaan, seperti menyebabkan diare, maag, dan asam lambung naik.

Cara Mengatasi Sakit Perut

Sebelum menggunakan obat sakit perut karena makan pedas, Sobat Sehat bisa melakukan beberapa langkah untuk mengurangi rasa sakitnya. Berikut adalah beberapa cara yang dapat dilakukan secara mandiri:

  • Minum air susu karena protein di dalamnya dapat melarutkan senyawa capsaicin sehingga sensasi pedas dan panas akan berkurang.

  • Makan nasi atau roti ternyata juga bisa melarutkan capsaicin walaupun tidak sepenuhnya dengan cara menyerapnya.

  • Apabila alergi dengan susu, Sobat Sehat bisa menggantinya dengan madu. Madu dianggap dapat menyerap minyak pedas dan mampu dalam mengurangi sakit perut.

  • Kompres perut dengan kompresan hangat atau air hangat. Hal ini dapat membantu dalam melemaskan otot-otot perut yang tegang setelah makan pedas.

  • Minum teh peppermint, di mana peppermint ini mengandung senyawa antinyeri yang dapat meredakan sakit perut.

Obat Sakit Perut karena Makan Pedas

Apabila langkah-langkah di atas belum mampu dalam meredakan sakit perut, maka Sobat Sehat dapat beralih untuk menggunakan obat-obatan. Apalagi jika sakit perut ini sudah disertai dengan gejala-gejala lainnya yang mengindikasikan dispepsia atau maag.

Keadaan tersebut bisa menyebabkan ketidaknyamanan yang berterusan dan harus segera ditangani agar masalah pencernaan tidak menjadi lebih serius. Ada beberapa jenis obat yang bisa menjadi pilihan, yaitu antasida, antagonis H2, dan penghambat pompa proton (PPI).

Berikut rekomendasi obat sakit perut ketika makan pedas:

  • Promag cair atau tablet

  • Mylanta Cair

  • Posyline Sirup

  • Polycrol

  • Rantin 15mg

  • Ranitidine Dexa

  • Farmacrol Forte

  • Plantacid Forte

  • Gastrinal HD Suspensi Sirup

  • Gastrucid Suspensi Sirup

Nah, itu dia berbagai obat sakit perut karena makan pedas yang bisa ditemukan di Apotek K-24. Sebelum benar-benar membelinya, pastikan Sobat Sehat sudah berkonsultasi dengan apoteker terlebih dahulu, ya.

Selain bertujuan untuk menjaga keamanannya, dengan berkonsultasi Sobat Sehat juga bisa mengurangi efek samping yang tidak diinginkan. Yuk, jaga kesehatan perut bersama Apotek K-24 dengan mengurangi makan pedas dan memakai obat yang aman.