6 PENYEBAB KOLESTEROL TINGGI PADA WANITA DAN PRIA YANG PERLU DIHINDARI

Pada kondisi normal, kolesterol sangat bermanfaat untuk tubuh karena bisa membangun sel tubuh, menghasilkan vitamin D, hingga melindungi saraf. Sayangnya, kadar kolesterol yang terlalu tinggi dapat menimbulkan gejala tertentu dan menyebabkan penyakit berbahaya kalau dibiarkan. Lalu untuk mencegahnya, apa saja penyebab kolesterol tinggi pada wanita dan pria yang perlu diwaspadai?

Pada dasarnya, seseorang dikatakan memiliki kolesterol tinggi kalau memiliki kolesterol total lebih dari 240 mg/dL. Keadaan tersebut tentu saja akan berbahaya kalau dibiarkan begitu saja karena bisa menyebabkan beberapa komplikasi berbahaya, seperti penyakit jantung, stroke, dan kematian. Jadi, jangan sampai menyepelekan kadar kolesterol ini, ya.

Penyebab Kolesterol Tinggi yang Perlu Diwaspadai

Meningkatnya kadar kolesterol tentu saja tidak terjadi begitu saja. Sebab, ada beberapa faktor penyebabnya yang sudah menjadi gaya hidup hingga tak disadari. Berikut beberapa hal yang dapat membuat kolesterol meningkat drastis menurut Kementerian Kesehatan RI:

Konsumsi Makanan Tidak Sehat

Ada jenis makanan tertentu yang kelihatannya sehat tapi kalau dikonsumsi berlebihan bisa membuat kolesterol tubuh tinggi. Makanan ini biasanya yang banyak mengandung lemak jenuh, seperti gorengan, keju, kulit ayam, udang, es krim, mentega, keju, dan lain-lain. Selain itu, minuman manis yang sedang populer di kalangan masyarakat juga bisa meningkatkan kolesterol jahat, lho.

Kurang Beraktivitas

Penyebab kolesterol tinggi yang selanjutnya adalah kurangnya aktivitas fisik sehari-hari. Berolahraga merupakan langkah untuk membakar kalori dalam tubuh dengan efektif, termasuk juga kolesterol. Nah, ketika Sobat Sehat jarang olahraga, nanti kolesterol akan menumpuk dan bisa menimbulkan plak dalam pembuluh darah. Oleh karena itu, jangan lupa untuk berolahraga paling tidak 150 menit dalam sepekan.

Stres yang Berlebihan

Bagi sebagian orang keadaan stres bisa membuat kadar kolesterol tubuh meningkat. Sebab, ada orang yang kalau stres memilih untuk mengonsumsi makanan berlebihan sebagai coping mechanism. Selain itu, stres yang berlebihan juga dapat mempengaruhi perubahan hormon dan bisa saja memicu kenaikan kolesterol dalam tubuh.

Pertambahan Usia

Bertambahnya usia juga menjadi salah satu penyebab kolesterol tinggi pada wanita dan pria. Ini karena semakin usia bertambah, maka fungsi metabolisme akan semakin menurun. Tak heran kalau banyak orang tua yang memiliki kolesterol tinggi dan biasa dikatakan sebagai penyakit orang tua. Jadi, sebaiknya jaga kolesterol normal sejak dini agar saat tua tetap dalam keadaan sehat.

Kebiasaan Buruk Lainnya

Ada beberapa kebiasaan buruk yang bisa membuat kolesterol naik, yaitu suka minum minuman beralkohol dan merokok. Alasannya adalah zat-zat yang ada dalam rokok bisa menyebabkan kolesterol baik (HDL) dalam tubuh menurun. Selain itu, minuman yang mengandung alkohol akan menghambat kinerja organ hati sehingga tidak bisa memecah kolesterol secara optimal.

Jarang Cek Kolesterol

Penyebab kolesterol tinggi pada wanita dan pria selanjutnya bisa dikarenakan Sobat Sehat yang jarang melakukan cek kolesterol. Sobat Sehat tahu tidak kalau kolesterol yang meningkat biasanya jarang menimbulkan gejala.

Akibatnya, banyak orang yang tidak sadar kalau kolesterolnya sudah tinggi. Oleh karena itu, dengan rutin melakukan cek kolesterol nanti bisa membantu Sobat Sehat dalam memantau keadaan kolesterol dalam tubuh. Ini untuk mencegah kondisi yang lebih serius seperti stroke atau penyakit jantung.

Nah, untuk cek kolesterol ini Sobat Sehat bisa langsung datang ke gerai Apotek K-24 terdekat saja. Apalagi kalau Sobat Sehat datangnya pada tanggal 24, maka akan mendapatkan diskon 24% untuk cek kesehatan karena ada Promo CERAH dari Apotek K-24, termasuk cek kolesterol. Jadi, jangan sampai kelewatan promo menarik dari Apotek K-24 ini, ya!

Itu dia berbagai penyebab kolesterol tinggi pada wanita dan pria yang perlu dihindari sedini mungkin. Dengan menjaga kesehatan ini kualitas hidup juga akan meningkat. Yuk, selalu jaga kesehatan bersama Apotek K-24!