Gigi berlubang seringkali menjadi masalah yang cukup serius karena rasa nyerinya yang tak tertahankan. Ini karena di dalam gigi dan gusi banyak saraf yang terhubung langsung dengan otak. Tak heran kalau Sobat Sehat bisa tiba-tiba pusing kepala kalau sedang sakit gigi. Oleh karena itu, cara menghilangkan sakit gigi berlubang agar tidak kambuh lagi banyak dicari oleh orang-orang.
Sobat Sehat mungkin pernah mengalami gigi berlubang, entah anak-anak atau orang dewasa sekalipun. Penyebab utama dari gigi berlubang adalah sisa-sisa makanan dan kuman yang tertinggal. Kondisi ini kalau dibiarkan akan menimbulkan plak yang akan mengikis lapisan gigi secara perlahan-lahan. Nah, rasa nyeri pun akan mulai terjadi seiring dengan munculnya lubang pada gigi.
Lubang pada gigi yang berukuran besar biasanya menimbulkan rasa nyeri yang tertahankan. Bahkan, kalau tidak ditangani dengan tepat, nantinya bisa menyebabkan infeksi hingga tanggalnya gigi. Tidak hanya rasa nyeri, penderita gigi berlubang biasanya akan mengalami sakit kepala, pembengkakan, ngilu, bau mulut, dan lain sebagainya.
Nah, kalau sudah tak tahan dengan rasa sakitnya, Sobat Sehat bisa melakukan beberapa cara menghilangkan sakit gigi berlubang agar tidak kambuh lagi, seperti:
Air garam bisa menjadi salah satu pertolongan pertama dalam menghilangkan sakit gigi. Kenapa bisa? Sebab, air garam dapat berfungsi sebagai disinfektan alami yang bertuga untuk membasmi kuman penyebab rasa nyeri.
Oh iya, berkumur-kumur dengan air garam juga mampu untuk membantu dalam menghilangkan sisa makanan yang mungkin masih menempel di sela-sela gigi. Cara membuatnya tentu sangat mudah, Sobat Sehat tinggal mencampurkan ½ sendok teh garam ke dalam segelas air hangat.
Lubang gigi yang sudah terlalu besar biasanya akan menghasilkan rasa nyeri hebat dan sulit untuk digunakan. Sebab, sekalinya terkena makanan, maka rasa nyerinya akan kambuh. Oleh karena itu, kalau lubang pada gigi sudah besar, sebaiknya Sobat Sehat segera pergi ke dokter gigi.
Sebab, cara menghilangkan sakit gigi berlubang agar tidak kambuh lagi yang cukup efektif untuk keadaan ini adalah dengan menambal gigi atau mencabutnya. Kedua cara ini bertujuan agar saraf yang menyebabkan rasa nyeri tertutupi atau hilang sepenuhnya.
Selain berkumur dengan air garam, Sobat Sehat juga dapat berkumur-kumur dengan larutan hidrogen peroksida. Jika air garam dapat membunuh kuman, maka larutan hidrogen peroksida bisa membunuh bakteri dan mengurangi plak sekaligus.
Namun, dalam menggunakannya Sobat Sehat perlu berhati-hati, ya, karena termasuk obat keras. Jadi, Sobat Sehat bisa membelinya di Apotek K-24 terdekat agar bisa mengetahui bagaimana cara pemakaiannya.
Cara menghilangkan sakit gigi berlubang agar tidak kambuh lagi yang selanjutnya adalah dengan minum obat pereda nyeri atau obat khusus untuk sakit gigi. Ada banyak jenis obat pereda nyeri yang ada di gerai Apotek K-24 terdekat, ada yang dijual bebas tapi ada juga yang membutuhkan resep dokter.
Pastikan untuk membaca petunjuk pemakaian sebelum minum obat sakit gigi ini dengan teliti, ya, agar dosisnya tepat. Kalau masih bingung, Sobat Sehat bisa bertanya langsung dengan apoteker yang bertugas di Apotek K-24. Jika pemakaian obat tepat, maka proses penyembuhan pun akan berjalan lancar.
Itu dia beberapa cara menghilangkan sakit gigi berlubang agar tidak kambuh lagi yang bisa Sobat Sehat lakukan di rumah. Ingat, jika rasa nyeri akibat sakit gigi ini tidak kunjung membaik meski sudah melakukan hal-hal di atas, maka segera periksakan diri ke dokter gigi, ya. Yuk, selalu jaga kesehatan gigi dan mulut bersama Apotek K-24!