APA ITU HIPOGLIKEMIA? INI DIA GEJALA DAN CARA MENGUKURNYA!

Memiliki gula darah yang tinggi agaknya jadi hal yang banyak dialami masyarakat Indonesia. Namun, Sobat Sehat tahu tidak kalau ada orang juga yang justru mengalami hipoglikemia yang tak kalah mengganggunya. Jika demikian, sebenarnya apa itu hipoglikemia dan apakah bisa membahayakan kesehatan kalau tidak segera ditangani dengan tepat?

Pada dasarnya, gula darah sangatlah penting untuk kesehatan tubuh karena memberikan banyak manfaat. Kegunaan utama dari gula darah adalah menjadi sumber energi bagi tubuh sehingga Sobat Sehat dapat menjalankan berbagai aktivitas. Tak heran kalau setiap hari Sobat Sehat paling tidak harus mengonsumsi karbohidrat agar memiliki energi yang cukup.

Apa itu Hipoglikemia?

Sayangnya, kadar gula darah di dalam tubuh tidak boleh terlalu berlebihan atau kurang dari yang dibutuhkan. Sebab, kalau tingkat gula darah terlalu tinggi, maka Sobat Sehat bisa terserang penyakit diabetes, yang mana tidak bisa sembuh sepenuhnya sekalinya Sobat Sehat terdiagnosa penyakit ini..

Hal tersebut tentu cukup berbahaya karena Sobat Sehat bisa terkena berbagai komplikasinya, seperti kerusakan saraf, luka yang sulit sembuh, hingga jadi penyebab kematian. Sebaliknya, gula darah dalam tubuh juga tidak boleh terlalu rendah karena Sobat Sehat dapat mengalami hipoglikemia.

Jika demikian, sebenarnya apa itu hipoglikemia?

Menurut Kementerian Kesehatan RI, hipoglikemia adalah gangguan kesehatan yang terjadi ketika kadar gula dalam tubuh di bawah angka gula normal atau 70 mg/dL. Umumnya, kondisi ini sering terjadi pada penderita diabetes yang menjadi komplikasinya.

Namun, ada juga beberapa faktor yang menyebabkan hipoglikemia, seperti pola makan tidak teratur, sering menunda makan, aktivitas fisik berlebihan, dan penggunaan obat-obatan tertentu. Jadi, tidak hanya penderita diabetes saja yang dapat mengalami hipoglikemia, ya.

Gejala Hipoglikemia

Mengingat gula darah yang berperan penting dalam kehidupan sehari-hari, tak heran kalau kekurangan asupan bisa menyebabkan munculnya beberapa gejala. Namun, tanda dari apa itu hipoglikemia ini bisa beragam dan berbeda-beda tiap penderitanya.

Berikut beberapa gejala yang mungkin Sobat Sehat rasakan saat sedang mengalami hipoglikemia atau gula darah rendah:

  • Mudah merasa lapar

  • Sulit berkonsentrasi dan tampak kebingungan

  • Cepat lelah

  • Kulit pucat

  • Pusing kepala

  • Kesemutan

  • Badan gemetar

  • Keringat dingin

  • Jantung berdebar

  • Mood yang mudah berubah alias mudah marah

  • Kehilangan kesadaran kalau terjadi terlalu lama.

  • Gangguan penglihatan

Mengetahui berbagai gejala dari apa itu hipoglikemia diharapkan dapat menjadi pengingat bagi Sobat Sehat semua. Ini dapat membantu Sobat Sehat untuk mengambil tindakan sejak dini dan mencegah gejala hipoglikemia yang lebih berat.

Cara Mengukur Hipoglikemia atau Tidak

Kalau gejala hipoglikemia belum cukup untuk menentukan kepercayaan Sobat Sehat terhadap penyakit ini, maka Sobat Sehat bisa melakukan cek kesehatan terhadap kadar gula darah. Cek kesehatan yang berhubungan dengan gula darah bisa dilakukan dengan beberapa cara.

Pertama, cek gula darah sendiri kalau memiliki alatnya, yang mana bisa dibeli lewat gerai Apotek K-24. Kedua, melakukan cek kadar gula darah di gerai Apotek K-24 terdekat karena ada pelayanan cek kesehatan. Apalagi kalau Sobat Sehat datang saat tanggal 24, nanti akan mendapatkan diskon 24% untuk cek kesehatan karena ada Promo CERAH.

Ketiga, melakukan cek kesehatan sepenuhnya di rumah sakit atau laboratorium untuk mengetahui terkena apa itu hipoglikemia atau tidak. Melihat pentingnya memantau kadar gula darah, cek gula darah ini agaknya perlu dilakukan secara rutin, ya.

Itu dia penjelasan singkat mengenai apa itu hipoglikemia, gejala, dan bagaimana mengukurnya, semoga bermanfaat. Yuk, selalu jaga kesehatan bersama Apotek K-24!