GONDONGAN APAKAH MENULAR? INI CARA MENCEGAH PENYAKIT YANG EFEKTIF

Pertanyaan mengenai gondongan apakah menular kini sedang banyak ditanya-tanyakan karena kasus penyakit MUMPS yang meningkat drastis akhir-akhir ini. Bahkan, menurut Dinas Kesehatan Gunungkidul, kasus gondongan pada tahun 2024 ini meningkat 7 kali lipat daripada tahun 2023. Oleh karena itu, Dinas Kesehatan di berbagai daerah mengimbau Sobat Sehat semua untuk waspada.

Sebagian besar kasus gondongan terjadi pada golongan anak-anak, yang mana mayoritas masih bersekolah di tingkat sekolah dasar (SD). Meski tidak termasuk pada penyakit yang membahayakan kesehatan tapi gondongan bisa sangat mengganggu kehidupan sehari-hari. Tak heran kalau lebih baik Sobat Sehat bisa menghindarinya daripada terkena penyakitnya langsung.

Gondongan Apakah Menular?

Pada dasarnya, mumps atau sering disebut dengan gondongan adalah salah satu penyakit infeksi yang disebabkan oleh virus. Penyakit gondongan sendiri memiliki gejala yang khas, yaitu demam, menggigil, nyeri kepala, nafsu makan menurun, dan pembengkakan pada kelenjar air liur.

Oleh karena itu, orang yang terkena gondongan biasanya mengalami pembesaran di bagian leher yang sangat terlihat. Kalau tidak segera ditangani dengan tepat, gondongan bisa mempengaruhi fungsi organ lainnya, seperti testis, pankreas, indung telur, dan otak.

Lalu pertanyaan selanjutnya adalah gondongan apakah menular?

Jawabannya tentu saja iya karena gondongan yang disebabkan oleh infeksi virus paramyxovirus sehingga bisa menular pada orang lain. Menurut National Health Service UK, penularan gondongan berjalan cukup cepat melalui beberapa cara, seperti:

  • Melakukan kontak langsung dengan penderita gondongan (berciuman).

  • Menyentuh barang-barang yang sudah terkontaminasi oleh virus.

  • Berbagi alat makan dengan penderita gondongan langsung.

Cara Mencegah Gondongan yang Menular

Nah, meski jawaban dari gondongan apakah menular adalah iya, bisa menular dengan cepat tapi Sobat Sehat tidak perlu panik. Sebab, ada beberapa cara untuk mencegah penularan gondongan agar Sobat Sehat bisa tetap dalam keadaan sehat, yaitu:

Gunakan Masker yang ada di Apotek

Penularan gondongan yang utama melalui percikan air liur. Oleh karena itu, Sobat Sehat dan penderita gondongan disarankan untuk menggunakan masker ketika di tempat umum. Pastikan masker yang digunakan memiliki daya lindung yang kuat.

Nah, kalau ingin mendapatkan masker yang berfungsi dengan baik, maka langsung datang saja ke Apotek K-24 terdekat. Ada banyak masker di Apotek K-24 yang bisa Sobat Sehat manfaatkan, seperti:

  • OMOMED Masker

  • SENSI Mask Masker

  • OMO VAIA Masker Kain Dewasa

  • SMILE Masker

  • SAFELOCK Masker

  • ONEMED Masker Tie On

  • Baymed Masker

  • SKRINEER Masker

  • VIO Masker

  • POKANA Masker Anak

  • Nexcare Daily Hijab Masker

  • MADAME GIE Masker KN95

  • BESTMED Masker

  • Gapera Masker

Banyak sekali, ya brand masker yang bisa digunakan untuk mencegah gondongan apakah menular. Sobat Sehat bisa memilih jenis-jenis masker ini sesuai dengan kebutuhan, ya. Jika kebingungan, maka Sobat Sehat bisa meminta rekomendasi dari apoteker yang bertugas di Apotek K-24.

Pastikan Tangan Selalu Bersih

Cara mencegah penyakit gondongan yang selanjutnya adalah dengan selalu memastikan tangan dalam keadaan bersih. Contohnya bisa dengan mencuci tangan secara rutin menggunakan sabun dan air mengalir atau gunakan hand sanitizer di mana pun Sobat Sehat berada.

Tangan yang bersih bisa membantu untuk mencegah masuknya virus penyebab gondongan ke dalam tubuh. Ini karena setiap hari Sobat Sehat pasti menyentuh barang-barang yang mengandung virus di sekitar, baik saat di rumah, sekolah, atau kantor.

Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Ketika jawaban dari gondongan apakah menular adalah iya, maka salah satu cara untuk mencegahnya Sobat Sehat perlu meningkatkan sistem daya tahan tubuh. Dengan meningkatkan daya tahan tubuh, Sobat Sehat dapat melindungi diri dari berbagai penyakit, termasuk gondongan.

Mulailah dengan menerapkan kebiasaan hidup sehat, seperti makan makanan bergizi, olahraga teratur, dan tidur yang cukup. Kalau bisa, Sobat Sehat bisa menyiapkan multivitamin atau vitamin tertentu untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Lakukan Vaksinasi

Cara yang paling efektif dalam mencegah gondongan selanjutnya bisa ngan vaksinasi kalau jawaban dari gondongan apakah menular adalah iya. Jenis vaksinasi yang dimaksudkan untuk mencegah vaksin MMR, yang mana biasanya diberikan pada anak-anak.

Vaksin ini diberikan dua kali saat anak-anak, yaitu pada usia 15-18 bulan dan 5-7 tahun. Orang dewasa yang belum pernah atau baru sekali vaksin juga bisa mendapatkannya, terutama jika tinggal di daerah rawan gondongan. Namun, kalau ingin melakukan vaksin ini, Sobat Sehat perlu berkonsultasi dengan dokter terlebih dulu, ya.

Nah, itulah penjelasan singkat dari gondongan apakah menular dan bagaimana cara-cara untuk mencegahnya. Jangan sampai lengah meski gondongan bukan penyakit yang berbahaya, ya. Yuk, selalu jaga kesehatan bersama Apotek K-24!

 

Referensi:

Cleveland Clinic (2022). Mumps dari https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/15007-mumps

National Health Service UK (2024). Health A to Z. MMR (measles, mumps and rubella) vaccine dari https://www.nhs.uk/vaccinations/mmr-vaccine/