APAKAH OBAT BOLEH DIBARENGIN?

Kini, konsultasi obat bisa dilakukan di rumah. Sebagai Sobat Sehat masyarakat Indonesia, Apotek K-24 menyediakan layanan Halo Apoteker yang memungkinkan pasien untuk melakukan konsultasi obat dari rumah. Berbagai pertanyaan dan konsultasi mengenai obat serta masalah kesehatan bisa disampaikan melalui Halo Apoteker. Semua pertanyaan akan dijawab oleh apoteker-apoteker handal dan profesional dari Apotek K-24. Temukan juga jawaban yang Anda inginkan di berbagai kategori keluhan yang tersedia. Segera sampaikan pertanyaan Anda, dan apoteker kami akan menjawab.

Saya diresepkan antidepresan, neurobion dan valdres 25mg oleh psikiater. Esok harinya saya memeriksakan cantengan di kaki dan diberikan obat oral saja amoxicillin, mixalgin dan obat radang. Saat ini saya telah mengkonsumsi obat untuk cantengan dan belum mengonsumsi resep dari psikiater karena masih memesan obatnya. Bagaimana waktu untuk mengonsumsi semua obat ini yaa?

Jawaban tentang "Apakah obat boleh dibarengin?"

Salam sehat Sdr/i Euca,


Terima kasih atas pertanyaan yang Anda ajukan kepada Halo Apoteker.

Sebagai informasi, rubrik ini diasuh oleh Apoteker Apotek K-24. Jawaban yang disampaikan hanya bersifat informatif dan tidak dapat menggantikan diagnosa dokter.


Saya diresepkan antidepresan, neurobion dan valdres 25mg oleh psikiater. Obat Neurobion, diminum sesuai aturan dari dokter. Untuk valdres biasa diminum malam sebelum tidur.

Untuk amoxicillin diminum setiap 8 jam dan obat ini harus diminum secara teratur sampai habis.

Mixalgin obat oenghilang nyeri, dan bisa diminum bila nyeri saja.

Untuk obat radang bisa diminum secara teratur sesuai aturan pakainya. 


Kesimpulannya, untuk obat cantengan, silahkan diminum sesuai aturan minum dan diteruskan sampai habis untuk antibiotik dan anti radangnya. untuk Mixalgin bila perlu. Semua obat ini aman diminum bersamaan dengan neurobion. Valdress minum sebelum tidur, dan tidak ada obat yg diminum bersamaan, jadi aman.


Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat dan segera sembuh. 

KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR