SEJAK BERDIRI TAHUN 2002 APOTEK K-24 TELAH BUKA LEBIH DARI 600 GERAI DI SELURUH INDONESIA

Apotek K-24 merupakan jaringan Apotek waralaba nasional di Indonesia. Berdiri sejak tahun 2002, dalam kurun waktu 20 tahun ini Apotek K-24 telah membuka lebih dari 600 gerai dan masih terus menargetkan penambahan gerai di seluruh Indonesia.

Hingga saat ini, gerai Apotek K-24 telah tersebar di 133 kota / kabupaten dan 26 provinsi di Indonesia. Pengembangan Apotek K-24 di seluruh Indonesia dilakukan secara waralaba maupun dengan membuka gerai sendiri (company owned). 

Witarso Praditya, Manajer Pengembangan Gerai PT. K-24 Indonesia menjelaskan, saat ini Apotek K-24 memiliki prioritas untuk mengembangkan gerai di wilayah Aceh, Batam, Medan, Pekanbaru, Bengkulu, Banjarmasin, Samarinda, Balikpapan, Manado, dan Mataram.

Dalam perjalanannya, Apotek K-24 selalu berusaha mencetak prestasi dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Indonesia. Berbagai penghargaan telah diraih oleh Apotek K-24, misalnya seperti penghargaan Apotek Asli Indonesia yang Pertama Kali Diwaralabakan hingga dinobatkan sebagai Apotek Waralaba Terbaik di Indonesia, dan masih banyak lagi penghargaan lainnya.

Apotek K-24 memiliki komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik. Tidak hanya buka 24 jam non stop setiap hari, Apotek K-24 juga menyediakan kebutuhan obat-obatan yang komplit dan asli 100% dengan harga yang tetap sama pada Pagi, Siang, Sore, Malam, serta hari biasa maupun hari libur. Pelanggan juga bisa mendapatkan gratis layanan konsultasi dari apoteker Apotek K-24. 

Untuk menjadi Sobat Sehat yang bisa menjangkau masyarakat lebih luas, Apotek K-24 juga mengembangkan layanan online K24Klik. Masyarakat dapat memesan obat via aplikasi K24Klik atau website www.k24klik.com dan obat akan langsung diantar ke alamat dari gerai Apotek K-24 terdekat.

Selain itu, pembelian obat secara online juga bisa diakses melalui WhatsApp masing-masing gerai. Informasi mengenai ketersediaan dan promo produk di-update di akun instagram masing-masing gerai Apotek K-24. Konsultasi dengan apoteker juga bisa dilakukan melalui WhatsApp dan DM di akun instagram masing-masing gerai.

Untuk lebih memudahkan pasien mendapatkan obat-obatan termasuk obat resep, Apotek K-24 melayani permintaan resep melalui Dokter Siaga Online.

Obat, vitamin, dan alat kesehatan merupakan salah satu kebutuhan pokok yang dibutuhkan oleh masyarakat setelah makanan. Tak heran jika keberadaan apotek sangat dicari oleh masyarakat. 

Bisnis waralaba Apotek K-24 merupakan pilihan yang tepat untuk berinvestasi. Tak hanya menyehatkan masyarakat, tapi juga menguntungkan.

Tertarik dengan bisnis waralaba Apotek K-24? Dapatkan informasi lebih lanjut melalui  https://www.apotek-k24.com/franchise atau hubungi HOTLINE WARALABA di 081212012424 (Call/WA).