HALO APOTEKER

Kini, konsultasi obat bisa dilakukan di rumah. Sebagai Sobat Sehat masyarakat Indonesia, Apotek K-24 menyediakan layanan Halo Apoteker yang memungkinkan pasien untuk melakukan konsultasi obat dari rumah. Berbagai pertanyaan dan konsultasi mengenai obat serta masalah kesehatan bisa disampaikan melalui Halo Apoteker. Semua pertanyaan akan dijawab oleh apoteker-apoteker handal dan profesional dari Apotek K-24. Temukan juga jawaban yang Anda inginkan di berbagai kategori keluhan yang tersedia. Segera sampaikan pertanyaan Anda, dan apoteker kami akan menjawab.

KONSULTASI

Silahkan Cari Pertanyaan Atau Kategori Terlebih Dahulu Sebelum Mulai Konsultasi

MULAI KONSULTASI

Aturan Minum Obat Lutenyl

Kemarin saya habis periksa ke dokter kandungan karena telat mens 3 bulan . Dari hasil usg, dokter menyatakan kalo gangguan hormon. saya di beri obat lutenyl (2x1) dan eturol (1x1). kata apoteker nya untuk obat lutenyl nya harus di minum tepat waktu dengan rentang waktu yang sama. sedangkan bulan ini saya menjalankan ibadah puasa, jadi minum obatnya setelah sahur jam 04.00 pagi dan setelah berbuka puasa jam 19.00 malam. dengan cara mengerus/menumbuk obat tersebut. (karena saya tidak bisa minum obat padat). Yang saya tanyakan, apakah cara minum obat saya tidak mempengaruhi khasiat obat tersebut ? Apakah tidak menimbulkan efek samping ?

Kencing Nanah Atau Bakteri Gonore

Dok, saya mau tanya apakah di apotek K-24 menjual obat untuk membunuh bakteri gonore atau ada obat untuk menyembuhkan kencing nanah atau tidak? Jika ada, tolong informasikan juga harganya berapa, terimakasih

Ibu

Apakah rasa pahit dimulut dan mual di pagi hari itu termasuk tanda2 hamil? Dan perut bagian bawah sering kali merasakan kram, Apa itu juga termasuk tanda2 hamil?!

Tanya Obat

Dok keputihan saya warna kuning seperti keju , gatak dan berbau, cairannya sering skali keluar sehingga lembab , obat yang cocok dok? Makasih

Obat Penurun Demam Anak

Mohon infonya untuk obat penurun demam yang dimasukkan dubur untuk bayi usia 7 bulan

Filter Rokok

Ada jual filter rokok seperti bio pape.?

Efek Samping Setelah Lepas Dari Depaken

Anak saya dulu konsumsi yg pertama dilantin kemudian diganri depaken selama 3 th, sekarang anak sudah tidak konsumsi obat tersebut, sekarang anak saya sudah 10 th umurnya, tapi kelihatan pemalas, kurang tanggap situasi, mudah emosi, sepertinya dg anak sebayanya kok gak seperti mereka. Anak saya seperti kelakuannya dibawah umur mereka, apa efek lainnya seperti itu yaa.. Terima kasih atas jawaban dan masukan nya

Suplemen Payudara

Di apotek k24 menyedikan suplemen buat mengencangkan payudara yg pa? Bagusnya yg gmna?

Konsultasi

radang tenggorokan obat nya apa

Kaki Sering Pegal Dan Seperti Kesemutan

Dok kaki kiri sy sering terasa pegal dan terasa seperti kesemutan, mohon solusinya