Berwajah cerah dan segar tak hanya dambaan bagi kaum hawa, saat ini kaum pria juga andil untuk tampil sempurna, salah satunya memiliki kulit wajah yang segar. Padahal kebanyakan pria karena pekerjaannya lebih sering terkena paparan sinar matahari atau polusi udara, sehingga membuat kulit makin kusam. Menurut dr. Hartinia Permata Sari, Diploma Estetika International CIDESCO umumnya kaum pria lebih malu untuk melakukan perawatan wajah apalagi melakukan perawatan di klinik kulit. Padahal, pria berkulit cerah juga bisa tampil lebih percaya diri.
Sebenarnya ada banyak solusi jitu demi mendapatkan kulit yang segar, salah satunya dengan berhenti merokok. Kemudian ditambah konsumsi sayur dan buah-buahan. Bagi Pria jangan pernah malu lagi untuk peduli merawat kulit wajah. Berbagai sumber medis telah menyebutkan bahaya merokok yang berkepanjangan sangat buruk bagi kesehatan, salah satunya merusak kecerahan kulit pada wajah. Ironisnya jika perokoknya adalah wanita, harus lebih giat dalam merawat kulit wajahnya.
Sumber : kompas.com