JANGAN KELIRU! INI BEDANYA ASAM URAT DAN REMATIK

Asam urat dan rematik memiliki gejala yang serupa, maka tak heran jika banyak orang yang tak bisa membedakannya. Padahal rematik dan asam urat memerlukan penanganan yang berbeda.

Asam urat dan rematik menimbulkan gejala yang kurang lebih sama, yakni rasa nyeri, bengkak, dan kemerahan pada sendi. Keduanya sama-sama menyebabkan rasa tidak nyaman dan cukup mengganggu aktivitas sehari-hari. Meski begitu, ada perbedaan rematik dan asam urat yang penting untuk Anda ketahui.

Penyakit asam urat terjadi saat kadar asam urat dalam tubuh berlebih dan mengendap di tulang, sendi, serta jaringan tubuh. Sementara rematik atau rheumatoid arthritis terjadi akibat peradangan kronis yang menyebabkan nyeri pada sendi di kedua sisi tubuh yang disertai dengan kekakuan sendi. Rematik pun terkadang ditandai dengan pembengkakan, kemerahan, dan rasa panas pada area tubuh yang nyeri. Gejala ini pun terkadang juga dialami oleh penderita asam urat.

Rematik merupakan penyakit autoimun yang disebabkan oleh faktor genetik. Meski begitu, sejauh ini pemicu munculnya gejala penyakit ini belum diketahui secara pasti. Namun diduga berhubungan dengan infeksi virus dan kebiasaan merokok. Sementara itu, penyakit asam urat umumnya disebabkan akibat terlalu banyak konsumsi makanan yang mengandung kadar purin tinggi seperti daging, jeroan, ikan, kerang, atau roti gandum.

Meskipun memiliki gejala yang sama, namun tentunya penanganan untuk pengobatan kedua penyakit ini berbeda karena disebabkan oleh hal yang berbeda. Sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter agar bisa mendapatkan penanganan yang tepat.


Source:

Dilansir dari berbagai sumber