Belakangan ini orang-orang di media sosial terlihat asyik menggunakan aplikasi Face App yang seolah membuat wajah menjadi tampak lebih muda, lebih sehat, lebih halus, selayaknya telah melakukan operasi plastik.
Penuaan pada kulit wajah merupakan sebuah proses alami yang bisa terjadi pada semua orang. Namun ada beberapa faktor yang bisa menyebabkan munculnya penuaan dini. Misalnya seperti polusi udara, paparan sinar matahari yang berlebihan, hingga gaya hidup yang tidak sehat seperti merokok, jarang berolahraga, konsumsi makanan yang tidak sehat, dan lain sebagainya.
Penyebab Munculnya Tanda Penuaan Dini
Penuaan pada kulit memang tidak bisa dihindari dan bisa terjadi pada siapa saja. Namun hal ini bisa diperlambat jika kita menghindari hal-hal pemicu munculnya penuaan dini, misalnya seperti hal-hal berikut ini.
1. Konsumsi Minuman yang Tinggi Gula
Minuman yang memiliki kadar gula yang tinggi seperti soda memang menyegarkan jika dikonsumsi. Namun jika terlalu sering tentunya tidak baik untuk kesehatan, karena soda mengandung banyak kalori dan gula yang bisa merusak tubuh dan kulit.
Tak hanya soda, konsumsi alkohol pun juga tidak baik untuk kulit karena bisa menyebabkan dehidrasi sehingga menyebabkan kulit menjadi kering dan kusam. Daripada mengkonsumsi soda dan alkohol, sebaiknya Anda memperbanyak minum air mineral, jus buah tanpa gula, smoothie, atau teh herbal.
2. Kurang Mengontrol Emosi
Marah, dendam, stress pun bisa mempercepat penuaan pada kulit. Hal ini disebabkan karena emosi yang berlebihan menyebabkan tubuh memproduksi hormon kortisol yang mempercepat sel-sel tubuh dalam bekerja sehingga membuat cepat menua. Selain itu, saat Anda memendam amarah pun tubuh seolah menahan trauma dan stress dan hal ini menyebabkan dahi berkerut dan rahang tampak kaku. Postur ini tentunya memperburuk kondisi fisik Anda.
Karenanya, ada baiknya Anda menghindari stress dan percaya jika masalah yang dihadapi selalu ada solusinya. Anda bisa melepaskan emosi pada kegiatan yang positif seperti meditasi, olahraga, ataupun kegiatan sosial lainnya.
3. Tidak Merawat Kulit
Menggunakan skincare atau produk perawatan kulit merupakan hal yang penting, karena hal ini bisa membantu menutrisi dan merawat kesehatan kulit. Perawatan dari luar ini tentunya bisa menjadi cara agar kulit terlihat awet muda.
Produk perawatan kulit memang banyak sekali di pasaran. Anda bisa memilih produk skincare yang membantu mencegah penuaan dini, tentunya disesuaikan dengan jenis dan kondisi kulit Anda.
Lakukan Ini Untuk Perawatan Kulit dari Dalam
Selain menghindari beberapa hal tersebut, penuaan dini pun bisa dicegah dari dalam. Anda bisa menerapkan hal-hal berikut agar kulit terlihat selalu awet muda tanpa menggunakan aplikasi yang sedang banyak digunakan di media sosial.
Olahraga Teratur
Olahraga tidak hanya baik untuk kesehatan organ dalam tubuh seperti jantung dan paru-paru, namun juga baik untuk kesehatan kulit. Aktivitas fisik ini bisa meningkatkan sirkulasi darah sehingga kulit terlihat lebih segar dan sehat. Hal ini terjadi karena darah membawa oksigen dan menutrisi sel-sel yang bekerja di seluruh tubuh, termasuk kulit.
Memperbanyak Konsumsi Sayur dan Buah
Memakan sayur dan buah merupakan cara mudah untuk merawat kesehatan kulit dari dalam tubuh. Beberapa jenis makanan seperti brokoli, alpukat, hingga ubi jalar bisa membantu kulit terlihat lebih glowing jika dikonsumsi setiap hari.
Cukupi Asupan Air Putih
Tidak hanya baik bagi tubuh, mengkonsumsi air putih dalam jumlah yang tepat pun juga baik bagi kesehatan kulit. Kekurangan cairan bisa menyebabkan dehidrasi sel yang membuat kulit menjadi kering dan mudah iritasi. Jika dibiarkan terlalu lama, hal ini bisa membuat kerutan pada kulit muncul lebih cepat.
Minum Vitamin
Beberapa jenis vitamin bisa menjaga elastisitas kulit wajah. Misalnya seperti vitamin D, vitamin C, vitamin E, dan vitamin K. Karenanya, jika asupan vitamin tercukupi dengan baik tentunya kulit bisa menjadi lebih elastis dan awet muda. Vitamin pun bisa mengurangi beberapa masalah yang muncul di kulit, seperti bintik gelap, kemerahan, kulit kering, hingga keriput. Berbagai vitamin ini bisa didapatkan dari makanan yang dikonsumsi seperti sayur dan buah atau dari suplemen multivitamin. Jika kulit benar-benar bermasalah, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter agar bisa ditangani dengan tepat.
Penuaan merupakan hal yang tidak bisa dihindari dan akan terjadi pada siapa saja. Namun tanda penuaan pada kulit bisa dicegah dari luar maupun dari dalam. Jika muncul gangguan pada kulit, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter agar permasalahan tersebut bisa ditangani dengan tepat.
Source:
CNN Indonesia